“Sing Akur Kabeh Sedulur”, Korlap PSHT dan Kapolres Sepakat Tak Berpolemik dan Bersatu Bangun Magetan

“Sing Akur Kabeh Sedulur”, Korlap PSHT dan Kapolres Sepakat Tak Berpolemik dan Bersatu Bangun Magetan

Magetan, Indonesia-jaya. Com– Tak ada lagi Polemik antara Korlap Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dan Polres Magetan,.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Korlap PSHT Nusantara, Mas Zakaria, dan Kapolres Magetan AKBP Satria Permana dalam pertemuan yang diadakan di rumah makan Harmadha Joglo, Magetan.

“Persoalan dengan Kapolres Magetan sudah klir. Tidak ada lagi polemik dan kita sudah solid dengan Polres. Namanya manusia pasti ada kekurangan, dan persoalan ini sudah selesai,” ujar Mas Zakaria.

Pernyataan ini menegaskan komitmen bersama Polres Magetan dan PSHT Magetan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Magetan.

Kedua belah pihak sepakat untuk bekerja sama demi membangun Magetan yang aman dan kondusif bagi seluruh warga.

“Atas nama Korlap PSHT, sudah sepakat menyatu dan saling memaafkan,” tambah Ketua Korlap PSHT Magetan, Mas Sumanto.

Kapolres Magetan, Satria, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Korlap PSHT yang telah menggelar acara dengan aman dan lancar.

Ia juga mengakui bahwa kegiatan Korlap PSHT semakin membaik dan tertib, meski ada sedikit kekhawatiran karena jumlah massa yang datang sangat banyak.,

“Sekali lagi terima kasih. Jika ada penyampaian saya yang kurang pas kemarin, saya meminta maaf.

Khusus kepada Pak Zakaria dan Pak Manto, saya menyampaikan penghormatan setingginya karena sudah mau berbesar hati untuk bersatu dengan Polres,” jelas Kapolres.

Kerja sama antara Polres Magetan dan PSHT Magetan diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang kondusif bagi seluruh warga. Hal ini penting untuk menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Magetan.,(Lina)