Shepty Puspita Rahmawati Kades Suruh Peringati HLUN untuk Apresiasi Para Lansia 

Shepty Puspita Rahmawati Kades Suruh Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi

Ngawi, Indonesia-jaya.com-Setiap tanggal 29 Mei diperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) sebagai upaya penghargaan dan kepedulian terhadap orang lanjut usia (lansia) yang tinggal di Indonesia.

Shepty Puspita Rahmawati Kades Suruh Menerangkan, ” pelayanan kesehatan dan penguatan lansia potensial. Dengan mengambil tema Lansia Terawat Indonesia Bermartabat, HLUN berkomitmen untuk memberikan penghidupan yang layak dan meningkatkan kesejahteraan lansia.

Peringatan ini merupakan hari di mana negara Republik Indonesia ingin memberikan apresiasi berupa penghargaan atas semangat jiwa raga serta peran penting dan strategi para lanjut usia Indonesia dalam kiprahnya mempertahankan kemerdekaan, mengisi pembangunan dan memajukan bangsa.

Indonesia merupakan wilayah yang sangat rawan bencana sehingga membawa pengaruh yang besar terhadap eksistensi lansia, terutama di kawasan-kawasan yang mengalami bencana, seperti konflik, banjir, tanah longsor, gunung berapi, tsunami, gempa bumi dan kebakaran.

Hal ini semakin memperparah kondisi lansia, sehingga banyak lansia yang terdampak dengan situasi tersebut. Negara dan stake holder hadir dalam penanganan masalah di atas.

Di Balai Desa Suruh di hadiri dari PKM Bringin dan 50 lansia

Hari Lansia Nasional diperingati Pemerintah Desa Suruh Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi Yang dikepalai Shepty Puspita Rahmawati adakan Peringatan Di balai Desa Suruh di hadiri dari PKM (Puskesmas) Kecamatan Bringin dengan tema “Lansia Sehat Untuk Indonesia Emas) ada sekitar 50 lansia menghadiri Hari Lansia di Balai Desa

Suruh kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi. selasa (28/5/2024)

Semoga Dengan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ini Para Lansia bisa menikmati masa tuanya dengan menerima kesejahteraan karena dimasa muda mereka telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia , sehingga kemerdekaan Indonesia bisa kita nikmati sampai kita sekarang,

Selain menyejahterakan Lansia kami Pemdes Suruh juga meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui RTLH, bansos, BLT DD, Infrastruktur Ketahanan Pangan dan Semoga 6 usulan Program melalui SIPD

Di Desa Suruh dapat terealisasi sehingga perekonomian dan kesejahteraan masyarakat meningkat ” Pungkas Kades suruh Shepty Puspita Rahmawati.(Lina/Adv)