Operasi Keselamatan Semeru 2024 di Magetan Berpadu dengan Semangat Ramadan

Operasi Keselamatan Semeru 2024 di Magetan Berpadu dengan Semangat Ramadan

Magetan, Indonesia -jaya.com-Operasi Keselamatan Semeru 2024 yang digelar serentak oleh Polri di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Magetan, Jawa Timur, memiliki nuansa berbeda di bulan Ramadhan tahun ini.

Operasi yang berlangsung dari tanggal 4 hingga 17 Maret 2024 ini tidak hanya fokus pada penindakan pelanggaran lalu lintas, tetapi juga diwarnai dengan kegiatan sosial dan edukasi yang kental dengan semangat Ramadan.

Wakil Kepala Polres Magetan, Kompol Ari Taufan, bersama segenap pengurus Bhayangkari cabang dan anggota Satlantas Polres Magetan turun langsung ke jalan untuk membagikan takjil kepada pengendara.

Kegiatan bagi-bagi takjil ini tidak hanya untuk menyediakan santapan berbuka puasa bagi pengendara yang sedang dalam perjalanan, tetapi juga sebagai sarana untuk menyampaikan pesan penting tentang keselamatan berlalu lintas.

“Kami berbagi takjil sambil menyampaikan pesan kepada para pengendara tentang ketertiban lalu lintas berikut resikonya jika nekat melanggar,” ujar Kompol Ari Taufan.

Selain itu, Satlantas Polres Magetan juga aktif melakukan edukasi dan sosialisasi tentang tata tertib berlalu lintas kepada masyarakat.

“Pada momen bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kami ingin lebih menekankan edukasi dalam upaya kami untuk membentuk kesadaran masyarakat dalam hal tertib berlalu lintas,” jelas Waka Polres

Dengan menggabungkan kegiatan sosial dan edukasi, Satlantas Polres Magetan berharap dapat memberikan dampak positif, budaya tertib berlalu lintas dapat tertanam di setiap pribadi masyarakat.

“Kami harapkan tidak hanya selama bulan Ramadhan, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari, budaya tertib berlalu lintas masih tertanam di setiap pribadi kita semua,” pungkasnya.(Lina)