Nurhadi Hamdani Kades Ngancar Tingkatkan Perekonomian Warga Lewat Insfrastruktur Pavingisasi 

Nurhadi Hamdani Kades Ngancar Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi

Ngawi, Indonesia -jaya.com-Pemerintah Desa Ngancar Kecamatan Selopuro Kabupaten Ngawi Yang Dikepalai Nurhadi Hamdani bersama Perangkat desa, mengalokasikan Dana Desa untuk pembangunan Pavingisasi Dusun Kali gede RT. 2 RW. 6 Desa Ngancar Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi dari DD (Dana Desa) Tahun Anggaran 2024 dengan volume 111x 08 x 3 meter, mengakokasikan anggaran sebesar Rp.88.637.500 , (Delapan Puluh Delapan Juta Enam ratus tiga puluh tujuh ribu lima ratus rupiah) , Rabu (5/5/2024)

Kepala Desa Ngancar Kecamatan Selopuro Kabupaten Ngawi Nurhadi Hamdani menerangkan, ” Pembangunan Pavingisasi jalan ini bertujuan agar nantinya berfungsi untuk mempermudah akses jalan warga, memperlancar aktivitas warga. Setelah akses jalannya membaik, maka aktivitas warga pun menjadi lancar. Sebab jalan yang berlubang dan tidak rata sangat tidak memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan. Kenyamanan merupakan hal yang diinginkan masyarakat jika melewati suatu jalan. Paving Block merupakan cara efisien untuk memperkeras permukaan jalan umum.

Dusun kaligede desa Ngancar merupakan Dusun kecil di tengah hutan , yang selama ini belum tersentuh pembangunan infrastruktur di pemerintahan desa Ngancar , sekarang mulai di perhatikan dan di bangun insfrastruktur yg sudah mencapai 80% di lokasi permukiman warga dusun Kaligede Desa ngancar Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi.

Rencana pembangunan fisik yang ada telah di musyawarahkan dan disepakati bersama antara Pemerintahan Desa, TPK, BPD, LPMD, RT, RW, dan tokoh masyarakat.

“Pavingisasi jalan Desa menjadi salah satu pemanfaatan dana bantuan dengan tujuan untuk memperlancar transportasi juga meningkatkan perekonomian masyarakat, sehingga sesuai dengan visi misi Kepala Desa yang meningkatkan infrastruktur untuk kesejahteraan masyarakat Desa dalam peningkatan perekonomian Desa ”

Pembangunan jalan ini akan sangat berpengaruh dalam kehidupan masyarakat dari berbagai sisi dan aspek. Masyarakat akan mendapatkan berbagai keuntungan dalam pembangunan jalan ini karena setiap aktivitas masyarakat tidak lepas dari jalan.

Harapan saya warga masyarakat selalu menjaga dan merawat hasil dari pembangunan yang telah dilaksanakan agar manfaat bisa di nikmati terus menerus, baik untuk warga sekitar maupun masyarakat umum.

Selain peningkatan insfrastruktur pemerintah Desa Ngancar juga pemenuhan kebutuhan pokok warga dan kesejahteraan masyarakat desa Lewat Bansos Beras, BPNT, PKH, RTLH Juga Ketahanan pangan , semoga 6 program usulan melalui SIPD tahun ini dapat terealisasi, ” pungkas Nurhadi Hamdani Kades Ngancar.(Lina/Adv)