Kekosongan Sekretaris Desa Cantel Terisi, Yasmiatun Resmi Dilantik Menjadi Sekdes Oleh Kades Cantel Suparlan

Ngawi, Indonesia -jaya.com-Kekosongan Sekretaris Desa Cantel Terisi, Yasmiatun Resmi Dilantik Menjadi Sekdes Oleh Kades Cantel Suparlan, di pendopo Desa Cantel, Jumat (21/2/2025) pukul 09.00 Wib
Desa Cantel, Kecamatan Pitu, Kabupaten Ngawi mencatatkan diri sebagai desa pertama di wilayahnya yang melaksanakan pengisian perangkat desa mengacu perubahan Undang-Undang Desa (UU Desa) Nomor 3 Tahun 2024 yang baru disahkan pada 25 April 2024.
Sebuah acara penting dilaksanakan untuk melantik dan menyumpah janji pejabat yang akan menempati posisi strategis dalam pelayanan masyarakat. Pelantikan dan sumpah jabatan ini merupakan momen bersejarah bagi Sekdes Cantel, dimana Yasmiatun terpilih dengan cermat untuk mengemban tanggung jawab penting sebagai sekretaris desa.
Acara pelantikan ini menjadi bukti nyata dari komitmen pemerintah desa untuk memastikan transparansi, akuntabilitas, dan efisiensi dalam pelayanan kepada masyarakat. Dengan adanya pelantikan ini, diharapkan kualitas pelayanan masyarakat dapat ditingkatkan, dan masyarakat akan mendapatkan manfaat yang lebih baik.
Kegiatan pelantikan dihadiri oleh beberapa pejabat penting, termasuk Kapolsek Pitu setempat, Danramil yang bertugas di wilayah Kecamatan pitu, Suparlan Kepala Desa Cantel Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi dan seluruh jajaran perangkat desa yang turut hadir dalam acara tersebut. Kehadiran para pejabat ini juga menunjukkan dukungan dan komitmen dari pihak yang lebih tinggi dalam melihat kelancaran dan keberhasilan proses pelantikan.

Sebelumnya Pada tanggal 23 Januari 2025, Desa Cantel menggelar ujian seleksi pengisian perangkat desa untuk mengisi kekosongan sekretaris desa. Ujian yang diikuti oleh 8 perangkat desa internal Cantel ini dilaksanakan di kantor desa Cantel.
Kepala Desa Cantel Suparlan menerangkan, ” Tim penyusun ujian seleksi diketuai oleh Murtini, seorang akademisi yang juga pengajar di sebuah lembaga pendidikan. Proses ujian berjalan lancar .
Yasmiatun, sebelumnya menjabat sebagai Kasi Kesejahteraan Desa Cantel , berhasil menyisihkan 7 peserta lainnya dan berhak menduduki jabatan Sekretaris Desa Cantel yang baru mengantikan Samuji yang telah purna tugas.

Untuk legalitas pengangkatan Yasmiatun sebagai Sekretaris Desa, pihak Desa Cantel Bupati Ngawi yang rencananya dijadwalkan dilantik menjadi Sekretaris Desa oleh bupati Ngawi hari ini tanggal 21 Februari 2025 pukul 09.00 wib.
Yasmiatun Sekretaris Desa yang telah dilantik mengharapkan dengan pengisian serta pelantikan sekdes ini, ke depan diharapkan semakin dapat meningkatkan kinerja yang baik di dalam membantu Kepala Desa dalam bidang administrasi pemerintahan Desa sehingga pelayanan Desa menjadi lebih baik dan maju juga kesejahteraan masyarakat Desa lebih meningkat, ” Pungkasnya.(Lina/ADV)