Kades Kebon Jones Ama Nurida Alokasikan Jalan Paving Perlancar Arus Perekonomian Warga
Ngawi, Indonesia -jaya.com-Pemerintah Desa Kebon melalui Kepala Desa Kebon Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi Jones Ama Nurida bersama perangkat Desa adakan kegiatan Pembangunan Jalan Paving Dusun Kebon RT. 03, RW. 03 Desa Kebon Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi, Rabu (10/7/2024)
Kepala Desa Kebon Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi Jones Ama Nurida ,” menilai pembangunan jalan ini akan sangat berpengaruh dalam kehidupan masyarakat dari berbagai sisi dan aspek, Masyarakat akan mendapatkan berbagai keuntungan dalam pembangunan jalan ini karena setiap aktivitas masyarakat tidak lepas dari jalan.
“Pembangunan insfrastruktur desa memang saat ini belum maksimal, lantaran keterbatasan anggaran. Oleh karenanya, pembangunan dilakukan secara bertahap”, terangnya
Hasil musyawarah Desa terbentuklah RKPDes dalam Musrenbangdes tahun sebelumnya dialokasikan untuk Pembangunan Jalan Paving arah pak sugimin, Dusun kebon RT.03/RW.03, Desa kebon kecamatan Paron Kabupaten Ngawi
Dengan volume lebar 2,5 x 40 meter menggunakan Anggaran DD (Dana Desa) Tahun Anggaran 2024 , Sebesar Rp. 21.569.700 (Dua Puluh Satu Juta Lima Ratus Enam Puluh Sembilan Ribu Tujuh Ratus Ribu Rupiah) ,
Dibangunnya jalan paving ini telah disepakati bersama melalui musyawarah mufakat antara Pemerintah Desa, BPD, LPMD dan tokoh masyarakat, dan tahun 2024 ini terealisasi
Dengan dibangunya jalan ini mudah-mudahan bisa dirasakan manfaatnya oleh semua masyarakat dan Pembangunan paving kali ini bisa terwujud, Diharapkan dengan dipavingnya jalan Dusun Kebon ini masyarakat lebih mudah dalam melakukan aktifitas terutama bagi yang memakai kendaraan karena masyarakat tak lagi terkendala dengan kondisi jalan.”
Sugimin Selaku Warga Dusun Kebon RT. 03/RW.03 mengucapkan rasa terimakasih kepada Pemerintah Desa Kebon yang telah melaksanakan pembangunan jalan paving block di wilayahnya.
“Kami selaku masyarakat Mengucapkan terima Kasih kepada Pemerintah Desa Kebon Beserta Jajarannya yang telah melaksanakan pavingisasi jalan di dusun Kami, semoga dengan di pavingnya jalan ini semoga roda perekonomian semakin meningkat dan mudah mudahan kedepan desa Kebon bisa terpaving semua,terangnya
Jones Ama Nurida Kades Kebon menambahkan,” Dengan dibangunya pavingisasi ini,mudah-mudahan bisa dirasakan manfaatnya oleh semua masyarakat, Pembangunan paving kali ini bisa terwujud, Diharapkan dengan dipavingnya jalan Dusun Kebon ini masyarakat lebih mudah dalam melakukan aktifitas terutama bagi yang memakai kendaraan karena masyarakat tak lagi terkendala dengan kondisi jalan, distribusi ke arah pertanian ataupun menuju untuk perdagangan juga lancar tanpa terkendala becek saat hujan dan berlubang, sehingga arus perekonomian warga Desa Kebon lancar .
Selain insfrastruktur kami pemdes Kebon juga mengalokasikan BLT, Bansos, Posyandu , RTLH , ketahanan pangan dan mengajukan 6 usulan program prioritas semoga dapat terealisasi oleh pemerintah daerah dan pemerintah pusat melalui SIPD, sehingga kesejahteraan masyarakat melalui perekonomian rakyat meningkat melalui insfrastruktur dan SDM (Sumber Daya Manusia) Khususnya di Desa Kebon Kecamatan Paron Kabupaten Ngawi” Pungkasnya.(Lina/Adv)