PERKUAT KETAHANAN PANGAN DI WILAYAHNYA, ANGGOTA TNI DI NGAWI BERSAMA WARGA BERSIHKAN RUMPUT SECARA SERENTAK DI PERSAWAHAN 

PERKUAT KETAHANAN PANGAN DI WILAYAHNYA, ANGGOTA TNI DI NGAWI BERSAMA WARGA BERSIHKAN RUMPUT SECARA SERENTAK DI PERSAWAHAN

Ngawi ,Indonesia-jaya.com– Dalam menjaga ketahanan pangan diwilayahnya, serta hasil lebih meningkat, Anggota Babinsa koramil 0805/01 Ngawi Serka Salam melaksanakan pembersihan rumput bersama masyarakat di persawahan di desa Beran, kecamatan Ngawi, kabupaten Ngawi Ngawi (Minggu 23/06/2024)

Saat sekarang ini para petani musimnya tanam padi, dan sudah berumur 7 sampai 25 hari, diusia seperti ini banyak tumbuh rumput ataupun gulma di sekeliling tanaman padi, dengan semangat anggota Babinsa mengajak para petani untuk melaksanakan pembersihan gulma secara serentak di wilayah persawahan tersebut.

Babinsa juga berkoordinasi dengan penyuluh pertanian untuk melaksakan pemantauan tanaman untuk menjadikan tanaman padi supaya dapat tumbuh berkembang dengan baik dan menghasilkan buah bulir padi yang banyak di wilayahnya.

Pada kesempatan tersebut Serka Salam juga menyampaikan bahwa petunjuk dari pimpinan, sinergisitas babinsa dengan instansi terkait dan petani di wilayah perlu di tingkatkan guna mendukung proses pengolahan pertanian dan ketahanan pangan serta antisipasi darurat pangan diwilayahnya .( Lina)